BlackBerry Terbaru 2013-2014


BlackBerry Z10 - Z30 - Q10






BlackBerry akhirnya mengumumkan secara resmi dengan mengklaim bahwa Smartphone Blackberry Z30 (posisi tengah) sebagai ‘Smartphone BlackBerry terbesar, tercepat dan tercanggih’ yang pernah ada. Z30 adalah smartphone pertama yang disematkan sistem operasi BB10 10.2. BlackBerry 10 dibangun di atas inti program (kernel) QNX. Anda tak akan menemukan lagi simbol loading jam pasir. Anda juga tak perlu lagi melakukan "ritual" cabut baterai. BlackBerry 10 hadir dengan performa yang mulus dan gegas. Permukaannya disajikan dengan layar sentuh Super AMOLED lima-inci dengan resolusi 1.280×720. Layar ini memiliki intensitas pixel sebesar 295ppi. Jika Anda perhatikan lebih lanjut, kepadatan pixel ini sedikit lebih kecil dibandingkan Z10 yang memiliki 356ppi. Z30 dipersenjatai GPU Adreno 320. Agar mendukung spesifikasi yang cukup tinggi ini, BlackBerry menanamkan memori RAM sebesar 2GB di dalamnya. Anda mendapatkan penyimpanan internal sebesar 16GB – sama seperti pendahulunya Z10 (posisi kiri). Dari segi prosesor BlackBerry Z30 tentu lebih kuat daripada BlackBerry Z10 atau Q10 (posisi kanan). Memang semua fitur umum pada tiga perangkat ini sama. Kecuali pada BlackBerry Q10, karena memiliki Qwerty keyboard. Sedangkan yang lain layar sentuh.










BlackBerry P'9982 Porsche Design







Setelah sukses dengan peluncuran BlackBerry Z30, vendor asal Canada, Amerika Serikat ini kembali memperkenalkan sebuah smartphone terbaru yang mengusung seri Porsche, yaitu BlackBerry Porsche Design P’9982 . Smartphone terbaru dari BlackBerry ini memiliki desain yang cukup unik dan menarik yang berbeda dari desain smartphone pada umumnya. BlackBerry Porsche Design P’9982 memiliki dimensi dengan ukuran 131 x 65.6 x 9.5 mm dengan bobot 140 gram dengan dilengkapi Stainless steel body and leather-covered rear panel, berat BlackBerry Porsche Design P’9982 ini sedikit lebih berat dari pada smartphone pada umumnya. Yang lebih uniknya lagi dari smartphone ini adalah memiliki media penyimpanan yang tergolong besar yaitu 64 GB untuk internalnya dan slot microSD yang memiliki kapasitas hingga 64 GB juga. Spesifikasi yang dimiliki BlackBerry Porsche Design P’9982 ini juga hampir mirip dengan BlackBerry Z10, hanya saja yang membedakan dari keduanya adalah BlackBerry Porsche Design P’9982 sudah menggunakan OS BB 10.2 sedang BlackBerry Z10 masih menggunakan OS BB 10.1. Smartphone BlackBerry Porsche Design P’9982 ini telah diluncurkan pada 24 November 2013. Namun sayang tidak banyak yang diketahui tentang BlackBerry Porsche Design P'9982 tetapi jika pendahulunya menjadi acuannya, BlackBerry Porsche Design P'9982 di relatif agak mahal sekitar US $ 2000.
Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment